Sabtu, 22 Mei 2010

Beasiswa S3 - Habibie Centre


Yayasan Sumber Daya Manusia dalam Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Yayasan SDM-IPTEK) didirikan oleh Prof. Dr.-Ing. B.J. Habibie (mantan presiden RI) pada tahun 1997. Badan pengurus yayasan ini diketuai oleh Prof. Dr. Ing. Wardiman Djojonegoro, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Beasiswa S3
Beasiswa diberikan 2 (dua) kali setahun yaitu:
a. Periode bulan Mei
Formulir harus sampai di panitia paling lambat 21 April tahun berjalan.
b. Periode bulan Nopember
Formulir pendaftaran diajukan paling lambat tanggal 20 Oktober.

Persyaratan yang harus dipenuhi untuk beasiswa S3.
  • Usia maksimum 35 tahun.
  • Tidak menerima beasiswa dari lembaga atau sumber lainnya.
  • Sudah diterima atau telah mendapatkan surat keterangan diterima dalam program S3 di perguruan tinggi atau lembaga yang berada di Indonesia.
  • Selama mengikuti program S2, penerima beasiswa S3 harus mendapatkan nilai cum laude atau minimal berada pada peringkat ke-5.
  • Pendaftar harus menyerahkan dua rekomendasi dari tokoh ilmuwan dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.
  • Pendaftar harus menunjukkan sikap kepemimpinan dalam bidangnya dan memiliki tingkat integritas dan kreatifitas yang tinggi.

Proses pendaftaran dan seleksi
  • Pendaftar harus mengisi formulir pendaftaran secara lengkap disertai dengan dokumen penunjang.
  • Pemilihan penerima beasiswa ditentukan dalam sidang dewan pakar yang telah ditentukan oleh Yayasan.
  • Seleksi dilakukan berdasarkan 5 (lima) kelompok bidang ilmu yakni :
  • 1. Kelompok Ilmu Dasar, 2. Kelompok Ilmu Kedokteran dan Bioteknologi, 3. Kelompok Ilmu Rekayasa, 4. Kelompok Ilmu Sosial, Hukum, Ekonomi dan Politik, 5. Kelompok Ilmu Filsafat, Agama dan Budaya.

Tunjangan Beasiswa yang diberikan berupa:
  • biaya pendidikan (SPP) dan dana studi lainnya,
  • tunjangan tugas akhir,
  • tunjangan biaya buku/fotokopi,
  • tunjangan biaya hidup,
  • tunjangan biaya transportasi dari daerah ke tempat kuliah (jika saat melamar ada di daerah di luar tempat belajar)

further information klik here....

Kamis, 20 Mei 2010

..Karena peradaban itu bisa kita rekayasa....

Malang 20 Mei 2010




~~^.^~~

Usai perdebatan dengan seseorang by chat...
Mengenai sikap sebagian muslimin yang hendak memboikot Facebook, setelah munculnya grup “Everybody Draw Mohammed Day”
Yang menurutku langkah2 seperti itu Kurang Cerdik!!
..Rosul yg waktu hidupnya tiap hari dikirimi kotoran manusia dr seorang kafir, tenang2 saja menghadapinya.... kenapa saat ini Qt mudah terpancing emosi menanggapi penghinaan terhadap Rosul....??? skali lagi, kurang cerdik kawan!
Mereka kaum2 kafir berusaha memprofokasi kita dengan cara2 yang cerdik, tp sayangnya kita menanggapinya tidak dengan cara yang cerdik!


Hingga........Fikirku dan sikapku sampai pada satu kesimpulan, bahwa............
Seorang muslim harus bermetamorfosa menjadi penguasa2 dunia, disegala bidang!
Harus lahir pakar2 ekonom muslim yang bisa menguasai ekonomi global
Harus lahir teknolog2 muslim yang bisa menguasai teknologi mutakhir di dunia
Harus lahir cendekiawan2 muslim yang bisa menciptakan penemuan2 sains yg diakui oleh dunia
Agar tidak selamanya orang2 muslim hanya bisa menjadi pengikut, hanya bisa menjadi pemakai bahkan pecandu, hanya bisa memanfaatkan temuan2 dunia barat
Agar dunia ini tidak dikuasai oleh kaum Liberal, kaum Kapitalis dan Kaum Kafir
Agar mereka tidak menyetir dan mentransformasi peradaban dunia sekehendak mereka!!


 ~NM~

SAP Bantu Siapkan Perusahaan Indonesia Patuh Terhadap IFRS

~~ Gak jauh2 nih dari tema2 sebelumnya : kecanggihan baru dunia ERP ~~

Jakarta - Pemerintah Indonesia memutuskan untuk mematuhi Standar Pelaporan Keuangan Internasional atau IFRS sepenuhnya. Batas waktu yang ditetapkan bagi seluruh entitas bisnis dan pemerintah untuk menggunakan IFRS adalah 1 Januari 2012. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) yang disusun oleh Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) mulai pada tahun 2012 pun akan beralih ke IFRS. Menanggapi hal tersebut, maka SAP selaku penyedia software aplikasi bisnis terkemuka di dunia akan berperan aktif dalam membantu perusahaan di Indonesia  mempersiapkan peralihan ke sistem pelaporan berstandar internasional atau IFRS. Hal tersebut dikemukakan oleh Setiadji Sunarsan, Consulting Country Manager Field Service Department PT  SAP Indonesia pada Selasa, 18/05/2010.


Tidak diragukan lagi bahwa dengan melakukan konvergensi akuntansi Indonesia ke IFRS, maka Indonesia akan mendapatkan pengakuan maksimal dari komunitas internasional yang sudah lama menerapkan standar tersebut. Konvergensi ke IFRS akan sangat membantu dalam meningkatkan entitas bisnis Indonesia serta menarik modal asing dengan biaya rendah, selain itu akuntansi IFRS juga bisa membantu perusahaan-perusahaan Indonesia untuk dapat bersaing di tingkat global. Diharapkan bahwa lebih dari 150 negara akan mengadopsi IFRS pada tahun 2011, dan pemerintah Indonesia pun sedang melakukan berbagai persiapan untuk patuh terhadap Standar Pelaporan Keuangan Internasional tersebut.

“Konvergensi dari standar pelaporan yang sebelumnya digunakan oleh pemerintah Indonesia ke IFRS memerlukan upaya-upaya yang signifikan.  Para pengguna dan auditor terus menghadapi tantangan implementasi  yang lebih dari sekedar latihan teknis sejak konvergensi ke IFRS. Konsekuensi yang dihadapi pun menjadi jauh lebih luas, yaitu tidak hanya berkaitan dengan masalah laporan keuangan,  kepatuhan dengan persyaratan hutang, strukturisasi skema ESOP, pelatihan karyawan, modifikasi sistem TI dan perencanaan pajak, melainkan perusahaan juga perlu untuk mengkomunikasikan dampak konvergensi IFRS kepada para investor mereka untuk memastikan bahwa mereka memahami peralihan dari GAAP ke IFRS Indonesia.” jelas Setiadji. 

IFRS adalah "berdasarkan prinsip" dan bukan perspektif. Ulasan secara komprehensif terhadap sebuah laporan sangat diperlukan agar dapat menilai perbedaan antara data laporan pada saat ini dengan data baru  yang dibutuhkan berdasarkan IFRS. Selain itu, lingkup dan sifat informasi yang dibutuhkan juga mengalami perubahan. Namun, selain tantangan tersebut diatas, IFRS juga memberikan kesempatan bagi perusahaan untuk dapat melakukan standarisasi dan mengotomatisasi laporan keuangannya di seluruh organisasinya, lebih hemat waktu, biaya, dan sumber daya, serta dapat meningkatkan informasi yang tersedia dalam proses pengambilan keputusan yang penting.

Setiadji juga menambahkan bahwa sejumlah upaya memang perlu dilakukan untuk mengadopsi IFRS,  tetapi perusahaan harus melihat bahwa transisi ke IFRS adalah sebagai peluang bisnis yang bermanfaat. Bahkan, bisnis harus menggunakan penerapan IFRS untuk meninjau praktiknya,  meningkatkan sistem TI internal yang bisa mendukung dan mengotomatisasi keuangan konsolidasi dan persyaratan pelaporan.

 * * *

~~ waah, semakin mengglobal kebijakan2 baru.. namun apakah setiap sistem yang baru selalu suitable tuk diterapkan di Indonesia.... hmmmm ~~

^Sosok Cendekiawan Muslim Idola : Al Farabi^

Mungkin sebagian rekan2 heran dengan postingan ini, baru kali ini ada tema yg tidak biasanya ^_^
Entah kenapa, lagi pengen aja menelisik kehidupan Ilmuan2 Muslim jaman dulu...
karena mereka sangat berjaya dizamannya, Maestro di Multidisplin Pengetahuan... it's amazing n always inspiring for me . . . b(^_^)d

Abu Nasr Muhammad Ibnu Muhammad Ibnu Tarkhan Ibnu Uzlaq Al Farabi (Al Farabi)

Selama ini kita hanya tahu kalau jagoan musik itu orang-orang seperti Mozart, Bach, atau komposer-komporser barat lainnya. Padahal jauh sebelumnya, dunia Islam sudah melahirkan seorang musisi jenius: Al Farabi!

 

Nama sebenarnya Abu Nasr Muhammad Ibnu Muhammad Ibnu Tarkhan Ibnu Uzlaq Al Farabi. Beliau lahir pada tahun 874M (260H) di Transoxia yang terletak dalam Wilayah Wasij di Turki. Bapaknya merupakan seorang anggota tentara yang miskin tetapi semua itu tidak menghalanginya untuk menimba ilmu di Baghdad. Kenapa di Baghdad, ini karena pada zaman itu semua ilmu memang berkumpul di Syria atau Irak.

Setelah beberapa waktu lamanya tinggal di Irak, Al Farabi memutuskan hijrah ke Damsyik, sebelum meneruskan perjalanannya ke Halab. Semasa di sana, beliau berkhidmat di istana Saif al-Daulah dengan gaji empat dirham sehari. Hal ini menyebabkan dia hidup dalam keadaan yang serba kekurangan.

Walaupun Al-Farabi merupakan seorang yang zuhud, tetapi beliau bukan seorang ahli sufi. Beliau merupakan seorang ilmuwan yang cukup terkenal pada zamannya. Dia berkemampuan menguasai pelbagai bahasa.

Bicara soal keahliannya yang utama apalagi kalo bukan dalam soal musik. Lagu yang dihasilkannya meninggalkan kesan secara langsung kepada pendengarnya. Selain mempunyai kemampuan untuk bermain musik, beliau juga telah mencipta satu kesenian yang kelak jadi identitas orang Arab. Apalagi kalo bukan musik gambus.

Tapi kemampuan Al-Farabi bukan sekadar itu. Beliau juga memiliki ilmu pengetahuan yang mendalam dalam bidang kedokteran, sains, matematika, dan sejarah. Satu lagi keterampilannya sebagai seorang ilmuwan yang terulung dalam bidang falsafah. Bahkan kehebatannya dalam bidang ini mengatasi ahli falsafah Islam yang lain seperti Al-Kindi dan Ibnu Rusyd.
 
Di bidang musik, sumbangan terbesarnya dalam sejarah adalah sebuah buku yang berisi tentang pengajaran dan teori musik Islam: Al-Musiqa. Asal tahu saja, buku ini sampai sekarang masih dianggap jadi buku musik yang terpenting dalam bidang musik di seluruh dunia. Soalnya, Al-Farabi konon yang pertama meletakan dasar-dasar tentang not balok dan segala sesuatu yang berhubungan dengan musik-musik modern zaman sekarang.

Sebagai seorang ilmuwan yang tulen, Al-Farabi turut memperlihatkan kecenderungannya menghasilkan beberapa kajian dalam bidang kedokteran. Walaupun kajiannya dalam bidang ini tidak menjadikannya masyhur tetapi pandangannya sudah memberikan sumbangan yang cukup bermakna terhadap perkembangan ilmu kedokteran di zamannya.

Al-Farabi terdidik dengan sifat qanaah (sederhana). Sifat itu menjadikan beliau seorang yang amat sederhana, tidak gila akan harta dan tidak cinta dunia. Beliau lebih menumpukan perhatian untuk mencari ilmu daripada mendapatkan kekayaan duniawi. Sebab itulah Al-Farabi hidup dalam keadaan yang miskin sehingga beliau menghembuskan nafas yang terakhir pada tahun 950M


 ~~~~ Masih adakah ilmuan2 yg kompeten di berbagai disiplin ilmu, di zaman ini ~~~~

Sabtu, 15 Mei 2010

BEASISWA PEMERINTAH JEPANG (MONBUKAGAKUSHO) TAHUN 2011



Kedutaan Besar Jepang menawarkan Beasiswa Pemerintah Jepang (Monbukagakusho) kepada siswa-siswi Indonesia lulusan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) untuk melanjutkan pendidikan ke Universitas (S-1), College of Technology (D-3) atau Professional Training College (D-2) di Jepang mulai tahun akademik 2011 (April 2011). Pelamar hanya bisa mendaftar 1 (satu) program dari S-1, D-3, atau D-2.

info selengkapnya : here ^_^